Rabu, 20 Agustus 2008







WORLD HERITAGE CITIES CONFERENCE
KONFERENSI INTERNASIONAL ORGANISASI KOTA-KOTA WARISAN DUNIA KAWASAN EURO-ASIA
Konferensi Internasional Kota-kota Warisan Dunia adalah sebuah forum yang didedikasikan kepada pelestarian terintegrasi warisan budaya benda dan takbenda pada kota-kota bersejarah, utamanya pada kota-kota yang tercantum dalam Daftar Warisan Dunia UNESCO, atau kota-kota yang memiliki warisan budaya takbenda yang diakui oleh UNESCO. Setiap dua tahun konferensi ini mengumpulkan para pakar dalam bidang pelestarian kota bersejarah serta pemanfaatannya untuk pariwisata dan peningkatan perekonomian kota; juga para walikota, politikus dan birokrat yang, serta memberikan kesempatan guna bertukar pengalaman dan mendiskusikan berbagai masalah terkait. Kawasan Euro-Asia dari Organisasi Kota-kota Warisan Dunia Zona Euro-Asia (the Organization of World Heritage Cities of Euro-Asia Section), yang didirikan pada tahun 2003, adalah penyelenggara utama Konferensi ini.
Konferensi yang pertama diselenggarakan di Kazan tahun 2004. Konferensi-konferensi selanjutnya diselenggarakan di Safranbolu (Turki) tahun 2005 dan di Lijiang (Cina) tahun 2006. Konferensi ke-4 Selanjutnya diselenggarakan di Kota Solo (Surakarta) Provinsi Jawa Tengah, Indonesia. Berlangsung besok pada tanggal 25 - 28 Oktober 2008. Pada tanggal itu Solo akan kedatangan tamu lebih dari 50 kota di Dunia dan 94 Kota di Indonesia. Solo sendiri akan menampilkan : KERIS, GAMELAN, W


AYANG, dan BATIK sebagai WARISAN BUDAYA KHAS SOLO. Selama Bulan Oktober pula akan digelar SOLO GREAT SALE. Anda tertarik berkunjung ke Solo...? Hubungi kami di phinisi.tour@gmail.com.
(sumber: http://en.whcsolo.com/08/)


Sekretariat
Secretariat of the Euro-Asia Regional Section of OWHC 420111, Russia, Tatarstan Republic,Kazan, Mislavskiy st, 8/1Phone/fax: +7 843 2920934E-mail:euroasia_owhc{at}yahoo.com
Secretariat of the Organizing Committee of Solo
Loji Gandrung (Guest House)Jl. Slamet Riyadi 261, Solo 57141, Central Java, INDONESIAPhone/fax: +62 271 734939E-mail:whc.conference{at}yahoo.co.id
Websiteshttp://www.whcsolo.comhttp://www.euroasia-uclg.ru/index.php?i=37&lang=1&j=36

1 komentar:

  1. Ditawarkan Aneka Info Rahasia Bisnis Online beserta Cara Efektif Mempromosikannya. Kunjungi web saya: http://www.promo.site88.net dan dapatkan 13 Free Ebooks with Resale Rights - 1000USD Value. Saya tunggu kedatangan ANAS. See You at The TOP! Arif BE.

    BalasHapus